GUz9GfGlGpCiGUz7TfAlTpz7Td==

SMAN 1 Glagah Banyuwangi Siap Tempur di Championship Series Honda DBL 2024 Surabaya

Penampilan pemain SMAN 1 Glagah Banyuwangi. (Foto: DBL ID)

Banyuwangi Terkini - Perjalanan luar biasa ditempuh oleh tim basket SMAN 1 Glagah Banyuwangi dalam perjalanan mereka menuju Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java Championship. 

Sebagai delegasi terjauh, mereka menempuh perjalanan sepanjang 280 kilometer dari Banyuwangi ke DBL Arena Surabaya, membawa harapan besar untuk mengukir prestasi di ajang basket bergengsi tersebut.

Setelah tampil impresif di wilayah timur Jawa Timur, SMAN 1 Glagah Banyuwangi berhasil menumbangkan beberapa tim unggulan dari Jember dan akhirnya membawa pulang predikat runner-up Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-East. 

Prestasi ini mengantarkan mereka ke Championship Series, di mana mereka akan bertarung dengan tim-tim terbaik dari seluruh Jawa Timur.

Penampilan pemain SMAN 1 Glagah Banyuwangi. (Foto: DBL ID)

Pada laga perdana Championship Series, SMAN 1 Glagah Banyuwangi akan menghadapi SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung, sang juara Honda DBL with Kopi Good Day 2024 East Java-West dan back-to-back champion selama dua musim terakhir.

Zufa Tajuddin Nafis, atau yang akrab disapa Jojo, salah satu pemain andalan SMAN 1 Glagah Banyuwangi, mengungkapkan rasa bangganya bisa membawa nama sekolah sejauh ini. 

"Bangga sih akhirnya bisa bawa nama sekolah sejauh ini. Setelah satu tahun gak ikut karena ada delapan pemain kita yang lulus, ternyata tahun ini kita bisa sampai Championship Series," kata Jojo penuh antusias, dikutip dari dbl.id.

Meski didominasi oleh pemain baru, semangat dan optimisme tinggi ditunjukkan oleh tim ini. Mereka siap memberikan yang terbaik di lapangan DBL Arena Surabaya, demi mewujudkan mimpi melaju ke babak semifinal.

Laga perdana SMAN 1 Glagah Banyuwangi melawan SMAN 1 Kedungwaru Tulungagung akan digelar pada Senin, 7 Oktober 2024, pukul 16.30 WIB. Pemenang dari laga ini akan melaju ke babak semifinal DBL East Java Championship 2024.***

Ketik kata kunci lalu Enter

close