![]() |
| Bandara Internasional Banyuwangi resmi menutup operasional penerbangan tahun 2025 dengan catatan performa positif. (Foto: Istimewa) |
BANYUWANGITERKINI.ID – Bandara Internasional Banyuwangi resmi menutup operasional penerbangan tahun 2025 dengan catatan performa positif. Sebagai bentuk apresiasi kepada pengguna jasa, manajemen menggelar seremoni pelepasan penumpang terakhir dengan tajuk "Kado dari Hati", Rabu (31/12/2025).
Penerbangan Wings Air IW1845 rute Banyuwangi–Lombok yang lepas landas pukul 13.12 WIB menjadi penanda berakhirnya layanan udara di bandara hijau ini sepanjang tahun 2025.
Sepanjang tahun 2025, Bandara Internasional Banyuwangi berhasil mencatatkan statistik yang signifikan dalam mendukung mobilitas masyarakat dan ekonomi daerah, dengan total 124.790 orang penumpang, 1.346 pergerakan pesawat, dan 101 ton volume vargo.
General Manager Bandara Internasional Banyuwangi, Mohamad Holik Muardi, mengungkapkan bahwa capaian ini adalah buah dari kepercayaan masyarakat serta keberhasilan ekspansi rute.
"Tahun ini kami sukses merealisasikan rute baru Banyuwangi–Lombok dan mengoperasikan kembali rute Banyuwangi–Surabaya," ujarnya.
Tak hanya soal angka, Bandara Banyuwangi juga terus berbenah melalui transformasi digital guna meningkatkan efisiensi dan kenyamanan penumpang. Sebagai penutup tahun, manajemen membagikan suvenir secara simbolis kepada para penumpang di terminal keberangkatan.
Arif, salah satu penumpang tujuan Lombok, mengaku terkesan dengan kejutan tersebut. "Ini pertama kalinya kami bepergian di akhir tahun dan mendapat bingkisan. Ini jadi memori indah bagi anak-anak kami," tuturnya.
Holik Muardi menyampaikan apresiasi mendalam kepada seluruh pemangku kepentingan, mulai dari maskapai, AirNav, TNI/Polri, hingga Pemerintah Kabupaten Banyuwangi atas sinergi yang terjalin selama setahun terakhir.
"Kepercayaan penumpang adalah penyemangat kami untuk terus berbenah. Menyongsong tahun 2026, kami berkomitmen menjaga standar keselamatan dan pelayanan sepenuh hati agar setiap perjalanan terasa hangat dan berkesan," pungkas Holik.***
